8 Restoran All You Can Eat Medan yang Wajib Dikunjungi

Makan porsi banyak sepuasnya cuma di all you can eat

8 Restoran All You Can Eat Medan yang Wajib Dikunjungi

penulis:

Yummy Official

Bagikan:

Medan, sebagai salah satu kota besar di Indonesia, menawarkan berbagai pilihan tempat makan yang menarik. Salah satunya adalah restoran dengan konsep all you can eat.

Restoran all you can eat selalu menggoda selera untuk dikunjungi. Dengan harga terjangkau, kamu sudah bisa menikmati daging premium, serta berbagai macam dessert dan side dish yang nagih.

Nah, berikut ini adalah 8 restoran all you can eat di Medan yang kenyang dan puas!

1. Hanamasa

restoran all you can eat di medan
Hanamasa Medan (Google Maps/Nurshabah Arif)

Hanamasa adalah restoran all you can eat di Medan yang menyajikan yakiniku dan shabu-shabu. Hanamasa sudah memiliki sertifikat halal MUI sejak 2022 yang berlaku untuk seluruh outlet di Indonesia.

Selain yakiniku dan shabu-shabu, kamu juga bisa menikmati robatayaki dan aneka dessert dan appetizer yang menggugah selera. Pilihan robatayaki-nya beragam, mulai dari bakso salmon, agedashi tofu, misoshiro soup, yakimeshi, hingga yakitori.

Jam operasional: Setiap hari pukul 10.00–22.00 WIB (bisa berbeda-beda di tiap cabang)

Durasi makan: 90 menit

Harga: Mulai dari Rp214.500 per orang

2. Shaburi and Kintan Buffet

restoran all you can eat medan Shaburi and Kintan Buffet
Shaburi and Kintan Buffet (Google Maps/Steven Chandra)

Shaburi and Kintan Buffet menawarkan pengalaman santap Japanese BBQ dengan banyak pilihan daging premium. Tak hanya itu, item shabu-shabu yang disediakan pun fresh dengan berbagai kuah segar yang menggoda.

Shaburi and Kintan Buffet memiliki berbagai pilihan paket menu, di antaranya Regular Buffet, Kintan Buffet, Premium Buffet, Regular Combo, Premium Combo. Jumlah item untuk masing-masing paket pun berbeda, antara 35 hingga 72 item yang bisa kamu nikmati.

Jam operasional: Setiap hari pukul 10.00–22.00 WIB (bisa berbeda-beda di tiap cabang)

Durasi makan: 90 menit

Harga: Mulai dari Rp239.000 per orang

3. Spoon Dining

restoran all you can eat medan Spoon Dining
Spoon Dining, Medan (Google Maps/Ade Sinambela)

Spoon Dining menawarkan konsep all you can eat dengan variasi menu masakan Indonesia, seperti nasi kuning, nasi goreng, salad sayur, dan salad buah. Lokasinya berada di dalam Grand City Hall Hotel.

Menu a la carte atau prasmanan yang disajikan berbeda tema setiap minggunya. Meski begitu, dipastikan kamu akan puas dengan cita rasa dan pelayanan di restoran ini.

Jam operasional: Setiap hari pukul 10.00–22.00 WIB (bisa berbeda-beda di tiap cabang)

Durasi makan: 90 menit

Harga: Mulai dari Rp145.000 per orang

Baca Juga: ​4 Hal Penting dalam Menggunakan Teknik Grilling

4. Sushi Tei

restoran all you can eat di medan
Sushi Tei (Google Maps/Junando Jung)

Jika kamu ingin menikmati sushi sepuasnya, Sushi Tei bisa jadi pilihan yang tepat. Restoran all you can eat ini pun sudah bersertifikat halal dan CHSE, jadi kamu tidak perlu khawatir dengan bahan-bahan yang digunakan.

Dengan harga terjangkau, kamu bisa mencoba aneka sushi yang disajikan, mulai dari aburi salmon roll, spicy mentai spider roll, dragon roll, rainbow roll, dan phoenix roll. Selain itu, Sushi Tei juga menawarkan makanan Jepang lainnya, seperti chicken katsudon, oyako don, yasai curry rice, dan beef curry rice.

Jam operasional: Setiap hari pukul 10.00–22.00 WIB (bisa berbeda-beda di tiap cabang)

Durasi makan: 90 menit

Harga: Mulai dari Rp18.000 per item

5. X.O Suki Medan

restoran all you can eat medan
X.O Suki Medan (instagram.com/xosukimedan)

X.O Suki merupakan all you can eat yang menyajikan Chinese food. Restoran ini mengusung empat konsep utama, yaitu suki atau steamboat, grilled, cuisine, dan dimsum.

Kamu bebas mengambil item yang disediakan sesuai paket yang dipesan. Meski kuah dan sausnya sudah disediakan, tapi kamu bisa mengkreasikannya sendiri sesuai selera.

Nah, jika kamu tidak sempat datang langsung ke outlite X.O Suki, kamu bisa pesan menu home delivery-nya, lho. Meski pesan antar, namun kualitas bahan-bahan yang dikirim tetap segar.

Jam operasional: Setiap hari pukul 10.00–22.00 WIB (bisa berbeda-beda di tiap cabang)

Durasi makan: 60 menit

Harga: Mulai dari Rp56.000 per orang

6. Meatsuka

restoran all you can eat medan
Meatsuka, Medan (dok. Meatsuka)

Meatsuka adalah restoran all you can eat di Medan dengan spesialisasi yakiniku dan steamboat atau suki dengan daging sapi impor halal. Di sini, kamu bisa memilih berbagai jenis daging sapi premium untuk diolah menjadi sajian juicy yang tak terlupakan.

Ada empat paket menu yang ditawarkan, yaitu Standard Buffet, Premium Buffet, Supreme Buffet, Steamboat. Untuk pilihan daging lebih lengkap, kamu bisa ambil paket Premium Buffet yang termasuk sirloin beef, US shortplate, wagyu meltique, hingga wagyu karubi.

Meatsuka juga menyediakan menu selain yakiniku dan steamboat, di antaranya nasi ayam, nasi goreng, sushi, pangsit, serta aneka Chinese food dan western.

Jam operasional: Setiap hari pukul 12.00–22.00 WIB (bisa berbeda-beda di tiap cabang)

Durasi makan: 90 menit

Harga: Mulai dari Rp160.000 per orang

7. Kagayaku Grill Shaburi

restoran all you can eat di medan
Kagayaku Grill Shaburi, Medan (Google Maps/Alya Dwi Hapsari)

Restoran all you can eat di Medan selanjutnya yang tidak boleh kamu lewatkan yaitu Kagayaku Grill Shaburi. Pasalnya, restoran ini menerapkan konsep quality over quantity. Dengan harga di bawah Rp100.000, kamu sudah bisa menikmati daging grill halal dan beragam side dish yang menggiurkan.

Jam operasional: Setiap hari pukul 11.00–22.00 WIB (bisa berbeda-beda di tiap cabang)

Durasi makan: 90 menit

Harga: Mulai dari Rp99.000 per orang

8. Gapyeong Korean BBQ

restoran all you can eat medan
GAPYEONG Korean BBQ (Google Maps/Indah Permata Dewi)

Gapyeong Korean BBQ menawarkan beragam daging sapi dan ayam premium yang telah dimarinasi dengan bumbu rahasia mereka. Bahan-bahan yang digunakan pun semua halal, jadi kamu bisa nge-grill dengan tenang.

Kamu bisa memilih chicken bulgogi, AUS beef, Saikoro wagyu, atau US beef. Selain itu, disediakan pula sushi, mochi, dan aneka dessert segar yang menggiurkan.

Jam operasional: Setiap hari pukul 12.00–21.00 WIB (bisa berbeda-beda di tiap cabang)

Durasi makan: 90 menit

Harga: Mulai dari Rp109.000 per orang

Baca Juga: 10 Restoran All You Can Eat di Jakarta, Enak dan Terfavorit

Ada banyak restoran all you can eat yang bisa kamu jelajahi di Medan. Setiap restoran menawarkan konsep dan menu yang berbeda-beda, tentunya akan menambah pengalaman kuliner kamu yang tak terlupakan. Selamat mencoba!

Mau lebih gampang cari resep dan rekomendasi kuliner lainnya? Yuk, download Yummy App! Karena akan ada banyak resep, dan wawasan kuliner yang harus kalian ketahui.

Topik

Bagikan:

Artikel Terpopuler

resep masakan terkait

Yummy Official

Yummy Official

Low Calories Grilled Chicken with Mushroom Sauce

Low Calories Grilled Chicken with Mushroom Sauce

(4.8)

40 mnt

2.6 rb

Artikel Lainnya di kuliner